Sebagai seorang mahasiswa, mereka seringkali dituntut untuk
hidup lebih mandiri daripada biasanya. Namun terkadang banyak sekali faktor
yang dijadikan mahasiswa sebagai alasan yang terkadang menjadi penghambat bagi
mereka untuk melakukan aktifitas lain diluar aktifitas kuliahnya. Mahasiswa
banyak yang terbentur oleh padatnya masalah kuliah, organisasi kampus dan hal
yang lainnya.Menyandang status sebagai seorang mahasiswa seharusnya tidak
menghambat kreativitas mahasiswa untuk merintis sebuah usaha atau bisnis
kecil-kecilan yang bisa dijalankan disela-sela ketatnya jadwal perkuliahan.
Dukungan infrastruktur yang semakin bagus bisa menjadi peluang yang baik buat
meristis usaha kecil (UKM) yang dapat kita kelola secara lebih fleksibel.
Untuk bidang usaha seharusnya tidak perlu menjadi polemik
untuk mahasiswa asalkan mau belajar tentang strategi bisnis UKM untuk
mahasiswa, karena sebenarnya yang menjadi kendala besar adalah pemasarannya.
Bagaimana mengelola waktu dan memberikan ruang untuk menangani usaha tersebut
sehingga tidak berakibat buruk pada kuliah. Salah satunya perkembangan
teknologi dan internet yang semakin hari kian meluas sebenarnya bisa mendorong
para mahasiswa untuk berkreasi dan berinovasi menekuni bisnis di dunia maya
dengan mempelajari teknik digital marketing yang tepat,anda mau tahu lebih
detil bagaimana strategi bisnis UKM untuk mahasiswa?
Point penting strategi bisnis UKM untuk mahasiswa
Sebelum mempelajari point lain tentang stretegi bisnis UKM
untuk mahasiswa maka hal pertama yang harus mahasiswa lihat adalah peluang
pasar, lihat sekitar dan analisa. Bagaimana perkembangan pasar, jangan terlalu
muluk-muluk untuk melihat produk yang anda inginkan, berpusatlah pada
perkembangan pasar. Cari ide dengan melihat jauh diluar lingkungan perkuliahan
anda, kembangakan apa yang sekiranya berpotensi namun belum ada disekitar anda.
Setelah peluang tercipta, usahakan untuk memberikan brand
kepada produk UKM anda. Jangan ikut arus untuk melakukan pemalsuan merk atau
brand. kita bisa mencontoh pengusaha jeans muda dari Indonesia yang saat ini
jeansnya telah mendunia. Berani menggunakan brand sendiri juga harus sejalan
dengan memberikan pelayanan prima, jangan asal pake “harga murah”.
Setelah produk ada, pemasaran bisa kita serahkan melalui
relasi terdekat dari kita melalui jaringan yang sudah ada dikampus, baik itu
teman, organisasi ataupun kampus itu sendiri. Atau bisa juga melalui internet
dengan menoptimasi situs yang menjual produk kita serta Search Engine Marketing
(SEM). Sebelumnya kita sudah memberikan tips untuk memulai usaha seperti usaha
waralaba dan banyak bentuk bisnis lainnya.
Bagi mahasiswa, bisnis UKM bisa saja menjadi peluang kerja
ketika lulus nanti. Tapi jangan terlalu memandangnya seperti itu, belajarlah
dari pengalaman, belajar sambil merintis bisnis UKM untuk mahasiswa.
Sumber : http://www.sahabatbisnis.com/strategi-bisnis-ukm-untuk-mahasiswa/
2 komentar:
iya, sama-sama gan
Terimakasih untuk informasinya seputar bisnis UKM, Terlebih saat ini tahun 2015 memang ada baiknya bahwa setiap orang mencoba belajar bisnis UKM, karena itu akan menambah keuntungan yang bisa didapatkan
Posting Komentar