Minggu, 30 Desember 2012

Tahun Baru 2013

Malam pergantian tahun tinggal beberapa jam lagi, yaitu pergantian dari tahun 2012 ke tahun 2013, mungkin malam ini sudah ditunggu-tunggu banyak orang untuk bersenang-senang, berkumpul bersama keluaga, berpesta, turun ke jalanan, melihat kembang api, berdzikir, dan bahkan ada yang tidak merayakannya alias tidur. Sebenarnya saya juga bingung kenapa malam tahun baru bisa dimaknai berbagai macam hal-hal tersebut. Dan saya sarankan dalam perayaan tahun baru tidak menggunakan dana APBD daerah tersebut, kenapa? karena hal itu sangat membuang-buang harta, bayangkan saja dalam waktu semalam hanya dengan kembang api bisa menghabiskan dana sampai milyaran rupiah. padahal tidak semua warga di daerah tersebut menikmati hal itu. Intinya saya sangat tidak setuju kalau dana APBN dan APBD digunakan untuk hal-hal seperti itu. Kan bisa menggunakan sponsor atau yang lainnya untuk pelaksanaan perayaan itu. Lebih baik dana perayaan itu di alokasikan untuk warga yang kurang mampu, maka itu akan lebih baik dan lebih bermanfaat bagi masyarakat.

Berbicara soal makna tahun baru, mungkin setiap orang berbeda-beda dalam mengartikannya. Tetapi kalau menurut saya sendiri sih begini, jadi kita akan melewati pergantian tahun baru maka saya juga harus baru dalam segala hal, dari semangat, pendidikan, pekerjaan, belajar, ibadah, kebiasaan harus lebih baik lagi dari sebelumnya. kita melupakan hal-hal yang tidak menyenagkan pada tahun sebelumnya, atau jika kita pernah melakukan suatu kesalahan kita tidak akan melakukan kesalahan itu lagi di tahun berikutnya, agar kita bisa menjadi manusia yang lebih bermanfaat lagi kedepannya. Intinya kesalahan, kegalauan, dan bahkan mungkin penyesalan ato apapun kita lupakan saja, toh itu masa lalu, kita melakukannya agar kita bisa move on atau kita bisa berkembang menjadi lebih baik di tahun berikutnya. Kita bisa mengatur hal-hal baru yang positif dan bermanfaat, dan semoga tahun berikutnya kita akan menjadi lebih baik dari tahun sebelumnya, sekian dari saya dan terimakasih atas perhatiannya.

0 komentar:

Posting Komentar